Hits

Seorang wanita melayangkan somasi kepada petugas Bea Cukai karena tidak terima barang miliknya disita. Ia menegaskan, “Jangan sekali-kali lagi …

1
Potret Lita Gading konten kreator yang marah kepada Bea Cukai karena memeriksa bando miliknya (Instagram @lita.gading)

“Dikira barang ini branded kali, ketipu itu Bea Cukai. Aduh makannya jangan liat tampang gue dikirain barang branded padahal nggak,” ucap Lita Gading.

Sementara itu, bando yang memiliki karakter anjing tersebut menurut Lita adalah benda yang sangat ia sukai.

Ia juga menuturkan, saat menggunakan makeup benda tersebut sangat berguna untuk merapihkan rambut yang dimilikinya.

Tak cukup sampai disitu, wanita yang satu ini juga memberikan peringatan kepada pihak Bea Cukai agar tidak memeriksa lagi dirinya.

Sebab, menurutnya ia sudah sering berkeliling dunia sehingga sudah tahu pasti aturan yang ditetapkan oleh pihak Bea Cukai.

“Jangan sekali-kali lagi periksa-periksa saya ya, saya tahu aturan dan saya sudah keliling dunia ingat itu,” tagas Lita Gading.

“Saya bukan orang kampung yang baru ke luar negeri, ngerti. Salam Lita Gading,” pungkasnya.

Sekedar informasi, Bea Cukai adalah instansi pemerintah yang berada di bawah naungan Kementerian Keuangan yang bertugas untuk mengawasi barang impor dari luar negeri yanh masuk ke Indonesia.

Exit mobile version