BeritaHits

Alasan Mengapa Menjadi TKI di Jepang Masih Digemari

68

Portalika.ID – Negara Jepang digadang-gadang memiliki kondisi ekonomi yang stagnan selama hampir 30 tahun belakangan. Sehingga muncul sejumlah pertanyaan apa kerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Jepang itu masih worth it?

Seorang penggiat media sosial, bernama Diera Nathania, pun menjawab, jika TKI kerja di Jepang masih worth it. Diera diketahui menikah dengan pria asal Jepang, dan kini pilih menetap di sana.

Melansir akun instagram @dieranathania, ia pun membagikan beberapa alasan kerja di Jepang lebih baik ketimbang di Indonesia.

“Gue dibanjiri pertanyaan akhir-akhir ini, masih worth it gak sih kerja di Jepang, jawabannya, worth it!,” ucap Diera, dikutip Hops.ID, pada Selasa 21 Mei 2024.

Kata perempuan yang hobi berkebun itu, dia menyebut jika biaya kesehatan di Jepang murah.

“Satu biaya kesehatan di Jepang murah, dicover 70 persen sama pemerintah, even buat ngobatin jerawat,” katanya.

“Kedua, mudah untuk hidup sehat, di sini tuh banyak Gym city yang harganya murah, belum lagi makanan di combini juga banyak sayuran, buah-buahan yang gampang ditemui dan harganya terjangkau,” papar Diera.

Lebih lanjut, Diera pun mengatakan jika banyak tempat yang bisa dijadikan arena healing, jika perasaan sedang mumet karena banyak bekerja.

“Ketiga, banyak spot healing yang bisa diakses secara gratis,” katanya.

Exit mobile version